NIAS SELATAN - IJABNEWSCOM
Perayaan Natal dan tahun Baru Klub Koor PSH, MARTURIA, GLORIA, dan VG NAVIRI Gereja BKPN jemaat Bawomataluo Kecamatan Fanayama Kabupaten Nias Selatan menggelar syukuran Perayaan Natal dan tahun baru bertempat di pekarangan sekretariat koor tersebut di lorong Halamba'a desa Bawomataluo dengan penuh sukacita, serta berlangsung meriah pada hari Minggu tanggal 26/01/2025.
Adapun pelaksanaan acara syukuran Nataru tahun ini dimulai pada pukul 14.00 WIB yang di prakarsai oleh panitia penyelenggara yakni Ketua Famatoro Zagoto, Sekretaris Singkatan Nehe Spd, serta pemandu acaranya Robin Wau M pd. Untuk memeriahkan acara syukuran Natal dan tahun Baru kali ini serta menyemangati suasana yang lebih meriah di isi dengan lagu puji pujian lagu rohani dari koor PSH, Vokal grup Naviri dan Dance Cilik Serta Tarian Massal, di lanjutkan Renungan singkat yang di pimpin oleh Pendeta Ferina Hati Ziliwu STh.
Melalui renungan singkat, Pendeta Ferina Hati Ziliwu STh menyampaikan pesan Natal bertema " Perbuatan yang di Inginkan Tuhan" yang diambil dari kitab suci Alkitab Kolose 1:10-14.
Dengan demikian cara hidup Saudara selalu menyukakan hati Tuhan serta memuliakan Dia. Hidup Saudara akan menghasilkan buah bagi Allah dengan berbuat baik dalam banyak hal dan Saudara terus belajar mengenal Allah lebih baik lagi.
Kami juga berdoa supaya Saudara dipenuhi dengan kuasa-Nya yang mulia, sehingga dapat terus maju apa pun yang terjadi, selalu dipenuhi sukacita dari Tuhan, dan selalu mengucap syukur kepada Bapa, yang telah menjadikan kita layak mendapat bagian dari segala hal indah yang dimiliki oleh mereka yang hidup dalam kerajaan terang.
Ferina mengajak seluruh anggota Koor untuk merenungkan makna perbuatan yang di inginkan Tuhan dan menjadikannya inspirasi, dan dapat di implementasikan dalam kehidupan sehari hari sesuai dengan kehendak Tuhan.
Acara ini turut dihadiri oleh Pendeta Tiruni Hondro STh, Pendeta Yusminar Dakhi STh, Pendeta Ferina Hati Ziliwu STh, Pendeta Di donai Wau STh, Pendeta Pengertian Bulolo STh, para vikar, unsur Majelis Pengurus Harian Jemaat ( MPHJ) BKPN jemaat Bawomataluo, Oktavianus Bulolo SH anggota DPRD Kabupaten Nias Selatan, Camat Fanayama Ronaldin Fau SH,MH, Kades Bawomataluo Teruna Wau , tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh wanita, pemuda, serta seluruh anggota Koor, dan para undangan lainya.
Anggota DPRD Nisel dari partai Nasdem daerah pemilihan ( dapil) 1 Oktavianus Bulolo SH, dalam sambutannya menyampaikan rasa salut dan apresiasinya kepada panitia pelaksana acara syukuran yang telah berupaya semaksimal mungkin hingga acara syukuran Nataru pada hari ini dapat berjalan dengan baik.
Lanjut Oktavianus mengatakan semoga melalui Perayaan Natal dan tahun Baru ini, klub koor Psh, Marturia , Gloria, dan VG Naviri lebih baik lagi di masa akan datang, bersatu bersekutu demi memuliakan nama Tuhan Kita Yesus Kristus.
"kiranya klub koor ini dapat menjadi sumber berkat bagi sesama, mari kita intropeksi diri sendiri, terlebih dahulu kepada para orang tua untuk selalu mengontrol anak anak nya untuk tidak menghabiskan waktunya bermain menggunakan HP android di era digital ini, mari kita mengapresiasi anak kita lebih belajar dengan baik". Harapanya
Laporan Ketua Panitia Famatoro Zagoto mengatakan Puji Tuhan yang Maha Kuasa,damai Natal menyatukan kita bersama semoga melalui acara syukuran perayaan Nataru ini menjadi momentum yang lebih bermakna bagi kita semua.
Fama juga selalu memohon banyak terima kasih kepada seluruh simpatisan para donasi yang telah memberikan dukungan moril dan kontribusinya dalam pelaksanaan acara syukuran pada hari ini, semoga proses pelaksanaan acara demi acara dapat berjalan dengan baik dan penuh semangat sukacita,serta menjadi momen mempererat hubungan persaudaraan kebersamaan di tengah masyarakat .( Tuturnya).
Perayaan Natal dan tahun Baru ini ditutup dengan doa bersama, sebagai ungkapan syukur atas suksesnya acara dan harapan akan damai Natal sang juru selamat lebih dekat dengan Tuhan, juga dalam berorganisasi yang terus berlanjut di masa depan, kita dapat menyenangkan Tuhan melalui perbuatan agar berbuah baik dan kita menjadi terang di tengah masyarakat umum.
( TM.)